Sekiranya sudah satu bulan
Atau beberapa minggu yang lalu
Karena yang aku ingat, cerita indah akan selalu datang di akhir
Seperti hari ini sudah tiba akhir bulan Juli
Bukan
Ini bukan cerita cinta yang ku maksud indah
Namun cerita tentang apa dan siapa saja
Karena ini memang terjadi
Ketika semua dapat melebur menjadi pelangi
Pada saat ujung bulan Juli atau Januari
Tapi
Kau dapat menyebut bahwa cerita itu adalah cinta
Atau
Kau dapat mengatakan kalau cerita itu adalah kenangan
Karena
Akupun tak tahu pasti apakah itu cinta atau kenangan yang ku dapatkan
Yang ku tahu pasti bahwa
Aku selalu bahagia ketika akhir bulan tiba
Mungkin
Cerita ini tidak berlaku bagi sembarang orang
Karena bagi mereka akhir bulan adalah petaka
Uang menipis bahkan kosong
Demikian aku
Yang tak ada uang meski awal atau akhir bulan
Tapi
Yang ku tahu pasti
Bahwa
Aku akan mendapat hal indah di ujung bulan
Entah itu cinta
Kenangan
Uang
Atau makanan
Tak peduli itu cinta
Cinta
Cinta
Atau cinta
Karena sebenarnya
Cinta di ujung bulan adalah hal yang sudah biasa
Bukan hal istimewa
Tapi bagiku
Cinta di ujung bulan adalah kebiasaan